Hadis-Hadis tentang Kurban dan Akikah
Hadits-Hadis tentang Akikah
1. Hadis pelaksanaan akikah sebaiknya pada hari ketujuh dari kelahiran anak. Pada hari itu disunahkan mencukur rambut dan memberi nama anak tersebut.
Artinya:
Dari Samurah berkata: Rasulullah saw. bersabda: “Setiap anak itu tergadai dengan akikahnya sampai disembelih akikahnya, yang disembelih pada hari ketujuh dari hari lahirnya, diberi nama serta dicukur rambutnya.” (H.R. Tirmizi:1442).
2. Hadits tentang Jumlah hewan untuk Akikah
Jumlah hewan akikah untuk bayi laki-laki sebanyak dua ekor kambing dan untuk bayi perempuan sebanyak satu ekor kambing.
Artinya:
Dari Aisyah berkata: Rasulullah menyurun kita melakukan akikah untuk anak laki-laki akikahnya dua ekor kambing dan untuk anak perempuan satu ekor kambing.” (H.R. Ibnu Majah: 3154).
Hadits-Hadis tentang Kurban
1. Hadits tentang Perintah Kurban
Artinya:
Dari Abu Hurairah berkata: Rasulullah saw. bersabda: “Barang siapa yang memunyai kemampuan tetapi ia tidak berkurban maka janganlah ia menghampiri tempat sembahyang kami.” (H.R. Ahmad :7924).
2. Hadis tentang Pelaksanaan Kurban
Artinya:
Dari Anas bin Malik berkata: Rasulullah saw. bersabda: “Siapa yang menyembelih sebelum sembahyang ia hanya menyembelih untuk dirinya sendiri, siapa yang menyembelih setelah sembahyang maka pengurbanannya telah sempurna dan ia bertindak sesuai dengan sunah kaum muslimin.” (H.R. Bukhari:5120).
3. Hadis lain tentang Waktu Pelaksanaan Kurban
Artinya:
“Setiap hari Tasyrik (tanggal 10, 11, 12, dan 13 Zulhijah) adalah waktu menyembelih hewan kurban.” (H.R. Ahmad:1651).
4. Hadis tentang Macam-Macam Hewan untuk Kurban
Artinya:
“Empat macam binatang yang tidak sah untuk dijadikan kurban, yaitu yang rusak matanya, yang sakit, yang pincang, dan yang kurus tidak berlemak.” (H.R. Ibnu Majah: 3135).
5. Hadis tentang Umur Hewan Kurban
Artinya:
Dari Jabir berkata: Rasulullah saw. bersabda: “Janganlah kamu sembelih binatang kurban kecuali yang telah sampai umur (berganti gigi), kecuali jika sukar didapat, maka kamu boleh menyembelh jadza’ah (berumur cukup satu tahun).” (H.R. Muslim:3631).
6. Perintah Kurban dalam Al-Quran Surah Al-Kausar
Artinya:
“Sesungguhnya kami telah memberikan kamu nikmat yang banyak maka dirikanlah salat karena Tuhanmu dan berkurbanlah.” (Q.S. Al-Kausar/108: 1-2).
7. Kurban dalam Surah al-Hajj
Artinya:
“... Maka makanlah sebagian dagingnya dan beri makanlah untuk dimakan orang-orang yang sengsara lagi fakir.” (Q.S. Al-Hajj/22: 28).
0 Response to "Hadis-Hadis tentang Kurban dan Akikah"
Posting Komentar